Apel Pagi dan Olahraga Bersama Polres Tubaba Dipimpin Kabag Ops
09/12/2025 09:32:08 WIB
15
Selasa, 09 Desember 2025, pukul 08.00 WIB bertempat di Lapangan Apel Polres Tulang Bawang Barat, telah dilaksanakan kegiatan Apel Pagi yang dilanjutkan dengan olahraga bersama. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Polres Tubaba, AKP Sainudin, serta diikuti oleh para Pejabat Utama dan seluruh personel Polres Tubaba.
Dalam arahannya, Kabag Ops menekankan pentingnya kedisiplinan, kekompakan, serta tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Selain itu, kegiatan olahraga bersama digelar untuk menjaga kebugaran fisik personel agar tetap prima dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan situasi terpantau aman terkendali.