Apel Pagi Polres Tubaba Dipimpin Kasat Tahti

11/09/2025 09:07:52 WIB 32
Tulang Bawang Barat – Pada Kamis, 11 September 2025, pukul 08.00 WIB, Polres Tulang Bawang Barat menggelar apel pagi rutin di halaman Mako Polres Tubaba. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Tahti, Iptu Adi Yuska, dan diikuti oleh para Pejabat Utama (PJU) serta seluruh personel Polres Tubaba.

Dalam arahannya, Iptu Adi Yuska menekankan pentingnya kedisiplinan, tanggung jawab, serta semangat dalam menjalankan tugas kepolisian. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel senantiasa menjaga kekompakan, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, dan tetap profesional dalam menghadapi berbagai tantangan tugas di lapangan.

Apel pagi ini menjadi momentum evaluasi kegiatan sebelumnya sekaligus persiapan menghadapi tugas ke depan. Selain itu, kegiatan ini juga mempererat komunikasi antara pimpinan dengan anggota, sehingga pelaksanaan tugas dapat berjalan lebih efektif dan terarah.

Share this post