Tribratanews.polri.go.id - NTT. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo meninjau posko pengungsian erupsi Gunung Lewotobi di Nusa Tenggara Timur (NTT). Jenderal Sigit pun mendengar keinginan korban untuk direlokasi.
"Tentunya kami tadi juga sempat menanyakan ke masyarakat terkait dengan keinginan mereka. Apakah mereka ingin kembali ataukah mengikuti program pemerintah untuk relokasi?” jelas Jenderal Sigit, Senin (18/11/24).
Menurut Jenderal Sigit, sebagian besar pengungsi menyatakan menginginkan untuk relokasi. Namun, mereka ingin direlokasi ke tempat yang tidak jauh dari kebun dan ternak.
Setelah relokasi, ujar Kapolri, diharapkan masyarakat bisa menjalani aktivitas dengan baik.
"Tentunya ini menjadi tugas kita, bupati untuk ikut membantu mempercepat proses pencarian tanah dan kemudian pemerintah pusat akan segera melakukan pembangunan, dan harapan kita masyarakat, adek-adek kita juga bisa segera beraktivitas normal. Tentunya ini yang menjadi konsen kita," ungkap Jenderal Sigit.
Kapolri Sebut Korban Erupsi Lewotobi Ingin Direlokasi
19/11/2024 06:00:00 WIB
4
in
Nasional