Menlu: Hubungan Diplomatik Indonesia-China Capai 75 Tahun, Tonggal Bersejarah

20/04/2025 22:31:18 WIB 20

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Sugiono menyatakan bahwa Indonesia dan China telah mencapai tonggak bersejarah dengan hubungan diplomatik yang pada tahun 2025 ini mencapai tahun ke-75.

“Sejak hubungan diplomatik terjalin pada 1950, Indonesia dan China terus bersama mendorong perdamaian dan stabilitas kawasan serta memajukan pembangunan Negara-negara Selatan (Global South),” ujar Menlu, Jumat (18/4/2025).

Ia mengatakan bahwa Indonesia dan China telah menjadi mitra strategis komprehensif yang menjanjikan kolaborasi produktif dalam sektor perdagangan dan investasi, transisi energi, hingga kerja sama maritim dan keamanan.

Menlu menyebut bahwa Indonesia dan China terus berkolaborasi menghadapi tantangan bersama di abad ke-21 dalam semangat kemitraan yang berkelanjutan.

Menlu pun meyakini bahwa produktifnya hubungan Indonesia-China yang sudah terjalin selama ini akan terus berlanjut ke masa depan.

Duta Besar China untuk Indonesia Wang Lutong menyatakan optimisme bahwa Kerja Sama Strategis Komprehensif yang terjalin antara Indonesia semakin bermanfaat dan membawa keuntungan bersama.

Dubes Wang juga berharap bahwa hubungan Indonesia-China yang sudah memasuki tahun ke-75 menjadi titik baru dalam usaha melanjutkan kerja sama bilateral demi mewujudkan pembangunan bersama dan keadilan dunia.

(ndt/hn/nm)

Share this post