Polsek Tumijajar Lakukan Pemantauan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok di Pasar Daya Murni

12/11/2024 10:00:00 WIB 4

Tulang Bawang Barat — Pada hari Selasa, 12 November 2024, Polsek Tumijajar Polres Tulang Bawang Barat melaksanakan kegiatan pemantauan dan pendataan harga serta ketersediaan bahan pokok di Pasar Daya Murni, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan stabilitas harga serta ketersediaan bahan pangan bagi masyarakat.

Berdasarkan hasil pemantauan, harga bahan pokok yang tercatat antara lain beras seharga Rp 13.000,- per kilogram, minyak goreng Rp 18.000,-, bawang putih Rp 38.000,-, bawang merah Rp 35.000,-, cabai merah besar Rp 22.000,-, dan gula putih Rp 17.000,-.

Dari hasil pendataan, dapat dipastikan bahwa ketersediaan bahan pokok untuk satu bulan ke depan dalam kondisi aman, dan tidak ada tanda-tanda kelangkaan. Dengan adanya kegiatan ini, Polsek Tumijajar berharap masyarakat merasa tenang dan dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari tanpa kekhawatiran akan kekurangan pasokan bahan pokok.

Share this post