Sat Binmas Polres Tulang bawang Barat Gelar Cooling System Sambangi Warga Guna Wujudkan Kamtibmas Kondusif

09/09/2024 15:14:12 WIB 22

Tulang Bawang Barat –--- Personil Satuan Binmas Polres Tubaba Polda Lampung melakukan Giat Cooling System Silaturahmi Kamtibmas Sambangi Warga di Tiyuh Panaragan jaya Kec.Tulang Bawang Tengah Kab. Tulang Bawang Barat, Senin ( 09/00/24 )

Kasat Binmas Polres Tulang Bawang Barat Iptu Gutri beserta Personil Sat binmas mengatakan Dirinya bersama Anggota melaksanakan Coling Sistem Silaturahmi Kamtibmas Sambangi dan Binluh Warga Jelang Pilkada 2024 agar selalu bersinergi bersama Polri dalam menciptakan Situasi yang Aman dan Kondusif”. Ujarnya

"Kasat Binmas mengatakan maksud kegiatan sambang ini adalah untuk mendekatkan Polisi dengan masyarakat. Menurutnya, dalam pelaksanaan tugas Kepolisian sangat membutuhkan informasi guna meningkatkan kamtibmas di wilayah hukum Polres Tubaba,"ungkapnya

Pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas kegiatan yang baik ini dan hendaknya dapat dimanfaatkan untuk menjalin komunikasi dan mencari informasi sebanyak-banyaknya. Terkait dengan masalah-masalah yang ada hubungannya dengan tugas Kepolisian yang diperlukan oleh masyarakat. 

“Sambang dengan masyarakat yang sedang dirumah  serta pertemuan warga, merupakan salah satu upaya kepolisian dalam rangka memelihara situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,” ucap Kasat Binmas Iptu Gutri

Kepolisian berharap kepada seluruh masyarakat untuk saling bersinergi dan menjalin komunikasi yang baik guna mencegah gangguan kamtibmas di lingkungannya. 

“Melalui hubungan baik, komunikasi dan sinergitas antara Polri dan tokoh masyarakat, maka upaya memelihara kamtibmas akan lebih optimal,” pungkasnya.(humas_tubaba)

 

Share this post