Sat Samapta Polres Tubaba Gelar Patroli Malam untuk Ciptakan Sitkamtibmas Kondusif

13/01/2025 07:30:00 WIB 15

Tulang Bawang Barat – Satuan Samapta Polres Tulang Bawang Barat melaksanakan kegiatan patroli malam pada Minggu, 12 Januari 2025, mulai pukul 22.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini berlangsung di beberapa lokasi strategis, yaitu Kagungan Ratu, Pulung Kencana, dan kawasan Islamic Center.

Patroli ini dipimpin oleh Aiptu H.B. Harahap bersama Bripka Joko, Brigpol Yusuf, Bripda Dody, Bripda Bima, dan Bripda Yosikal. Tim melaksanakan patroli dialogis untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat serta patroli hunting untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, khususnya tindak pidana dan kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).

Tujuan utama kegiatan ini adalah menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) yang aman dan kondusif. Selain itu, kehadiran polisi di tengah masyarakat dan perusahaan diharapkan dapat memberikan rasa aman, sekaligus memperkuat hubungan antara kepolisian dan warga.

Sat Samapta Polres Tubaba terus berkomitmen untuk menjaga wilayah hukum yang aman melalui pendekatan yang humanis dan proaktif.

Share this post